image

Idul Adha: Semangat Berbagi Melalui Pemotongan Hewan Kurban di TK Islam Athirah Bukit Baruga

Makassar, 9 Juni 2025 – Suasana penuh haru dan kebersamaan menyelimuti TK Islam Athirah Bukit Baruga pada Senin pagi, 7 Juni 2025. Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, sekolah ini kembali menggelar kegiatan pemotongan hewan kurban yang diikuti dengan antusias oleh para anak didik, guru, karyawan, dan orang tua anak didik.


Kegiatan yang telah menjadi agenda rutin tahunan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keagamaan, kepedulian sosial, dan semangat berbagi kepada anak-anak sejak usia dini. 


Proses pemotongan hewan kurban dilaksanakan secara syar'i di area sekolah dengan pengawasan ketat dan melibatkan tenaga ahli. Turut hadir pada saat pemotongan hewan qurban, Kepala TK Islam Athirah Bukit Baruga, Asmiaty, S.Pd. yang mengatakan bahwa sebanyak dua ekor sapi dan dua ekor kambing berhasil dikumpulkan dari sumbangan orang tua siswa, guru, karyawan dan keluarganya.


"Alhamdulillah tahun ini terkumpul dua kelompok untuk Qurban sapi dan dua orang untuk qurban kambing, semoga tahun depan jumlah peserta qurban lebih banyak lagi," Ucap Asmiaty.


Sementara itu Wakil Kepala TK Islam Athirah Bukit Baruga Sriwati, S.Pd menjelaskan bahwa setelah proses pemotongan selesai, daging kurban kemudian didistribusikan kepada masyarakat sekitar sekolah yang membutuhkan, terutama warga kurang mampu di beberapa titik. 


"Pendistribusian akan dibantu oleh orang tua anak didik dan membawa ke beberapa titik seperti daerah Nipa-Nipa, Toddopuli, Hertasning hingga kandea, sesuai dengan rekomendasi tempat yang telah diberikan oleh orang tua siswa yang membantu," ujar Sriwati.


Kegiatan pemotongan hewan kurban di TK Islam Athirah Bukit Baruga ini tidak hanya menjadi perayaan Idul Adha semata, namun menjadi salah satu program unggulan sekolah guna membentuk generasi  yang religius, peduli, dan bertanggung jawab dengan nilai-nilai kebaikan yang ditanamkan kepada siswa


Nirwana, S.T (Tim Web TK Islam Athirah Bukit Baruga)

=====

Sekolah Islam Athirah merupakan salah satu sekolah Islam terbaik di Sulawesi Selatan. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website www.sekolahathirah.sch.id atau hubungi Center of Information Officer (CIO) di nomor 0823-1111-1700.

Previous PostIdul Adha: Semangat Berbagi Melalui Pemotongan Hewan Kurban di TK Islam Athirah Bukit Baruga
Next PostIdul Adha: Semangat Berbagi Melalui Pemotongan Hewan Kurban di TK Islam Athirah Bukit Baruga