Penerimaan RTS di SD Islam Athirah Racing Centre Berjalan dengan Lancar
Penerimaan Rapor Tengah Semester (RTS) SD Islam Athirah Racing Centre telah dilaksanakan baru-baru ini pada Jumat, 29 September 2023.
Pelaksanaan Penerimaan Rapor Tengah Semester (RTS) merupakan hasil capaian belajar peserta didik selama tiga bulan. Mulai dari penilaian harian hingga penilaian tengah semester yang dilaksanakan sepekan sebelum penerimaan RTS.
Penerimaan RTS di SD Islam Athirah tersebut merupakan pelaksanaan kali pertama yang baru saja dijalankan pada tahun pelajaran 2023/2024. Sehingga, pelaksanaan penerimaan RTS terhitung baru di SD Islam Athirah Racing Centre Makassar.
Pelaksanaan RTS ini dilaksanakan setelah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dirangkaikan dengan Seminar Parenting selesai diselenggarakan pada hari yang sama (29/9). Penerimaan RTS dilaksanakan di kelas masing-masing mulai dari kelas 1 hingga kelas 6 yang dipimpin langsung oleh masing-masing walas.
Para walas pun telah menyiapkan kelasnya masing-masing dan hasil yang akan disampaikan kepada orang tua siswa. Terlihat dari meja dan kursi yang telah tersusun rapi, serta rapor yang siap untuk diberikan kepad orang tua.
Penerimaan RTS berjalan dengan lancar, walaupun masih ada beberapa orang tua yang belum sempat untuk hadir. Hal ini diungkapkan oleh Wali Kelas 2, Kasmawati, S.Pd. setelah selesai penerimaan RTS dan beranjak pulang.
“Alhamdulillah, penerimaan RTS di kelas 2 telah selesai dan lancar. Tapi, masih ada orang tua yang belum sempat datang. Tapi, sudah disampaikan ketidakhadiran mereka hari ini,” ucapnya.
Hal tersebut juga disampaikan oleh Wali Kelas 5, Milda Sari, S.Pd. Beliau menyampaikan bahwa orang tua di kelasnya merespon baik dengan hasil yang diterima.
“Alhamdulillah, orang tua di kelasku merespon baikji waktu disampaikan hasil anak-anaknya,” ujarnya.
Menurut Milda, penerimaan RTS ini juga sangat bagus. Karena, orang tua bisa tahu hasil capaian anaknya dan menyiapkan hal-hal yang perlu ditindaklanjuti lebih cepat.
“Baguski juga ini pelaksanaan Penerimaan RTS. Supaya orang tua bisa tahu hasil capaian anaknya selama tiga bulan ini. Kalau ada yang perlu diperbaiki, bisa diperbaiki memang. Karena, waktunya masih banyak untuk memperbaiki selama tiga bulan ke depan. Entah itu belajarnya maupun sikapnya,” tambahnya.
===
Sekolah Islam Athirah merupakan salah satu sekolah Islam terbaik di Makassar.
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi website www.sekolahathirah.sch.id atau hubungi Center of Information Officer (CIO) di nomor 0823-1111-1700.
===
Tim Website SD Islam Athirah Racing Centre, Fitria