Hadirkan Psikolog, SD Islam Athirah 2 Gelar Psikotes Siswa Baru 2024
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga mengadakan kegiatan Psikotes Siswa Baru tahun pelajaran 2024/2025. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00-14.45 yang bertempat di ruang kelas I, Rabu (12/6/2024).
Kegiatan ini menghadirkan 3 orang psikolog dan 3 orang asisten serta diikuti sebanyak 29 siswa baru.
Syarifah Nadhrah Mustamin, S.Psi., M.Psi., Psikolog. dari Bermakna Psychological Center, Makassar saat diwawancarai langsung menjelaskan, kegiatan ini sebagai tes kesiapan masuk sekolah untuk siswa tingkat SD.
“Kegiatan ini sangat penting untuk mengetahui dan memetakan kesiapan siswa untuk masuk SD. Jadi, nanti ketahuan apabila ada yang belum siap sehingga orang tua bisa bekerja sama dengan guru untuk menstimulus,” jelasnya.
“Indikator anak sudah siap masuk SD ada alat tesnya, ini bisa dilihat dari beberapa aspek standar seperti motorik halus, konsentrasi, berpikir kritis, dan daya ingat,” tambahnya.
Terpantau langsung di lokasi, kegiatan ini berjalan dengan lancar. Seluruh peserta tampak serius dan antusias mengikuti kegiatan ini.
Citizen Reporter: Muhammad Ryan Israfan, S.Pd.
=====
Sekolah Islam Athirah merupakan salah satu sekolah Islam terbaik di Sulawesi Selatan. Untuk informasi lebih lanjut silakan kunjungi website www.sekolahathirah.sch.id atau hubungi Center of Information Officer (CIO) di nomor 0823-1111-1700.