
Kenalkan Ragam Bahasa, SD Islam Athirah 1 Makassar Fasilitasi Siswa-Siswi dengan Ekskul Bahasa Mandarin
Keterampilan berbahasa juga merupakan sesuatu yang sangat diperlukan oleh para siswa. Ada empat keterampilan dasar dalam ilmu Bahasa yaitu; keterampilan mendengarkan, keterampilan berbicara, keterampilan membaca, dan keterampilan menulis. Keterampilan ini selain diperoleh melalui bangku sekolah dan kursus, siswa juga bisa memperolehnya dengan mengikuti ekstra kurikuler yang ada di sekolah. SD Islam Athirah 1 Makassar menyiapkan tiga pilihan ekstra kurikuler bahasa, yaitu; Ekskul Bahasa Inggris, Ekskul Bahasa Arab, dan Ekskul Bahasa Mandarin.
Ekskul Bahasa Mandarin merupakan salah satu ekskul yang cukup digemari. Saat dihubungi melalui WhatsApp, Ismia Muksidar, S.Pd., M.Ed. selaku pelatih ekskul Bahasa Mandarin mengungkapkan bahwa alasan siswa mengikuti ekskul Bahasa Mandarin adalah karena penasaran dan juga ingin tahu banyak ragam bahasa. Sementara saat ditanya mengenai tujuan dari ekskul Bahasa Mandarin, perempuan yang berhasil menyelesaikan pendidikan masternya di Taiwan Shoufu University ini mengungkapkan bahwa tujuan dari ekskul Bahasa Mandarin adalah untuk memperkenalkan bahasa dan kebudayaan negara tirai bambu.
Ekskul Bahasa Mandarin ini dilaksanakan sekali dalam sepekan, yaitu setiap hari Jumat. Ada sekitar 20 siswa yang mengikuti ekskul ini. Materi yang diberikan tentunya beragam di setiap pertemuan. Pelatih ekskul yang akrab disapa Laoshi Ismi ini menyampaikan bahwa materi yang diberikan masih dasar. Seperti pada pertemuan hari Jumat (10/09/2021), materi yang diberikan yaitu tentang macam-macam binatang dalam Bahasa Mandarin. Saat ditanya mengenai hambatan dalam proses pembelajarannya, beliau mengakui bahwa untuk saat ini belum ada hambatan sama sekali.
Di akhir perbincangan melalui WhatsApp, Laoshi Ismi mengungkapkan harapannya. “Semoga ke depannya siswa-siswi yang mengikuti ekskul Bahasa Mandarin dapat lebih mengenal tentang Bahasa dan Budaya Mandarin,” ungkapnya.
Penulis : Dewi Purnama Sutji (Tim Web SD Islam Athirah 1 Makassar)