Gemuruh Sorak di Lapangan Athirah Baruga warnai Final ABFC 2024
Bukit Baruga - Lapangan futsal Sekolah Islam Athirah Bukit Baruga berubah menjadi arena pertempuran sengit pada hari Jumat (13/09). Final ajang Athirah Bukit Baruga Futsal Competition (ABFC) 2024 telah mencapai puncaknya, menyajikan pertandingan yang penuh semangat dan sportivitas tinggi.
Sejak babak awal, pertandingan ABFC 2024 telah menyita perhatian siswa-siswi dari berbagai sekolah di Makassar. Dukungan penuh semangat dari para suporter semakin menambah kemeriahan suasana. Babak semifinal yang mempertemukan SMP Negeri 8 Makassar melawan SMP Islam Athirah Bukit Baruga dan SMP Negeri 17 Makassar melawan SMP Negeri 30 Makassar berhasil menyajikan pertandingan yang menegangkan.
Pertandingan antara SMP Negeri 8 Makassar dan SMP Islam Athirah Bukit Baruga harus ditentukan melalui adu penalti setelah kedua tim bermain imbang dalam waktu normal. Sayangnya, tuan rumah harus mengakui keunggulan lawan. Sementara itu, SMP Negeri 30 Makassar berhasil mengalahkan SMP Negeri 17 Makassar dengan skor tipis 2-1.
Pada laga final, SMP Negeri 30 Makassar berhasil mengungguli SMP Negeri 8 Makassar dengan skor 4-1. Pertandingan berlangsung sengit hingga peluit panjang berbunyi. Tim kedua menunjukkan permainan yang apik dan sportifitas yang tinggi.
“Saya sangat bangga dengan perjuangan seluruh pemain. Kemenangan ini adalah hasil kerja keras tim,” ujar pelatih SMP Negeri 30 Makassar usai pertandingan.
Puncak kegembiraan terpancar dari wajah siswa SMP Negeri 30 Makassar saat mereka dinobatkan sebagai juara pertama ABFC 2024. Sementara itu, SMP Negeri 8 Makassar harus puas dengan posisi runner-up. Tak ketinggalan, Fakhrie Zafran Khairi dari SMP Negeri 30 berhasil menyabet gelar top skorer. Kesuksesan acara ini tidak lepas dari kerja sama yang solid antara panitia, sekolah, dan seluruh peserta.
Tim Web-@Is
-----------------------------------
Sekolah Islam Athirah merupakan salah satu sekolah Islam terbaik di Sulawesi Selatan. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website www.sekolahathirah.sch.id atau hubungi Center of Information Officer (CIO) di nomor 0823-1111-1700.